Selasa, 06 November 2012

Masjid Quba ( Masjid Prtama di Dunia )




Terletak di daerah Quba, sekitar 5 kilometer sebelah Barat Daya kota Madinah. Inilah masjid yang pertama kali masjid dibangun ketika Nabi Muhammad Saw sampai di Madinah. Menurut sejarah, kedatangan Nabi Muhammad Saw di Madinah adalah pada hari Senin tanggal 12 Rabiul Awal, 13 tahun setelah masa kenabian Beliau. 

Pada saat itu Rasulullah Saw berumur 50 tahun. Di Quba, beliau bertempat tinggal di rumah Kalsum bin Hadam. Dan di tanah miliknya inilah di bangun Masjid Quba dengan disaksikan oleh para sahabat. Pembangunanya di lakukan secara bergotong-royong antara kaum Anshar dan Muhajirin. Adalah Bilal yang pertama kali mengumandangkan azan pada masjid tersebut. Disunahkan bagi para pengunjung untuk shalat tahyatul masjid dua rakaat sebagaimana sabda  Rasulullah Saw dalam Hadits :

Artinya : Barang siapa yang keluar kemudian mendatangi Masjid ini yaitu Masjid Quba kemudian dia shalat dua raka’at di dalamnya, maka sebanding dengan orang yang melakukan umrah.” (H.R.Ahmad, Nasa’i, Ibnu Majah ). Abdul Wahab

Tidak ada komentar:

Posting Komentar